Article, News Page

Propan Color of the Year 2026: Close to You | The Comfort of Connection

Propan Color of the Year 2026: Close to You | The Comfort of Connection

Menyambut tahun baru 2026, Propan kembali hadir dengan warna-warna pilihan yang diprediksi akan menjadi trend warna di tahun mendatang. Lebih dari sekedar pilihan warna, color of the year merefleksikan perpaduan antara keharmonisan, keberlanjutan, dan inovasi, sejalan dengan perkembangan dunia arsitektur, desain, serta gaya hidup modern. Tahun ini, Propan Raya dengan bangga mempersembahkan “Close to You – BL 331: The Comfort of Connection sebagai Propan Color of the Year 2026

Close to You adalah warna bernuansa biru lembut menenangkan dengan sedikit sentuhan abu-abu yang halus, menghadirkan kesan tenang, hangat, dan penuh kepercayaan. Warna ini terinspirasi dari momen-momen kebersamaan yang hangat dan tulus yang memiliki makna kedekatan bukan hanya soal jarak, melainkan tentang rasa yang menghadirkan ketenangan. Close to You melambangkan kedekatan emosional, ketenangan batin, dan kepercayaan dimana hubungan dan kehadiran dapat menjadi sumber ketenangan sekaligus kekuatan. 

Propan Color of the Year 2026: Close to You | The Comfort of Connection

Dipilih sebagai Color of the Year 2026, Close to You bukan hanya sekadar warna, melainkan pengingat untuk melambat sejenak, hadir sepenuh hati dan kembali merasakan makna koneksi yang sesungguhnya, baik dengan diri sendiri, orang lain, maupun dunia di sekitar kita. 

Inspirasi Warna Close to You pada Arsitektur

Sebagai warna utama, Close to You dikembangkan ke dalam empat inspirasi palet yang merefleksikan kedekatan, ketenangan, dan kehangatan emosional. Berikut inspirasi warna yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan Anda:

  • Serenity

Palet yang menghadirkan ketenangan lembut di tengah hiruk pikuk kehidupan. Nuansa warna palet ini menghadirkan suasana damai, stabil, dan menenangkan yang ideal untuk membantu relaksasi dan fokus.

Cocok untuk ruang kerja atau kamar tidur.

  • Affection

Palet ini memancarkan kesan akrab, ramah, dan penuh kasih, terinspirasi dari momen kebersamaan yang sederhana namun bermakna. Warna-warnanya mengajak kita merasakan kembali kedekatan emosional sebagai sumber kenyamanan sehari-hari. 

Cocok untuk ruang keluarga, ruang tamu, atau area berkumpul.

  • Clarity

Palet yang membawa kejernihan dan energi positif melalui warna-warna yang cerah, bersih, dan optimis. Terinspirasi dari cahaya pagi, Clarity mendorong pikiran yang lebih jernih sekaligus menghadirkan semangat yang menenangkan. 

Cocok untuk ruang publik atau kantor.

  • Presence

Palet yang mencerminkan kehangatan, perhatian, dan kehadiran sepenuh hati. Warna-warnanya menjadi pengingat bahwa kehadiran yang tulus bahkan dalam bentuk paling sederhana, mampu menghadirkan rasa aman dan kedekatan emosional. 

Cocok untuk kamar anak atau ruang makan

Propan Color of the Year 2026: Close to You | The Comfort of Connection

Sebagai Color of the Year 2026, Close to You menghadirkan makna mendalam tentang kebersamaan, ketenangan, dan kedamaian yang menghubungkan keharmonisan antara ruang dan manusia. Warna ini menjadi pilihan yang tepat dan fleksibilitas tinggi untuk mengeksplorasi konsep kehangatan, fungsional, dan berjangka panjang bagi ruangan Anda. 

“Kami dengan bangga mempersembahkan Close to You sebagai Propan Color of the Year 2026 yang membawakan kehangatan, kedamaian, dan momen kebersamaan hangat ke dalam ruangan Anda. Dengan nuansa warna yang sejuk dan optimis, kami berharap warna ini dapat menjadi sumber inspirasi bagi kebutuhan cat di berbagai industri,” ujar Kris Adidarma, CEO Propan Raya.

Pilih Cat Tembok Berkualitas Untuk mewujudkan suasana “Close to You” yang sempurna di rumah, pastikan Anda memilih produk yang tepat. Kualitas cat tembok sangat menentukan hasil akhir warna dan ketahanannya. Dengan menggunakan produk dari Propan, Anda tidak hanya mendapatkan warna yang akurat sesuai tren, tetapi juga perlindungan maksimal untuk dinding hunian Anda.

Mari hadirkan The Comfort of Connection dan ciptakan ruang yang hangat, nyaman, dan harmonis, serta penuh makna bersama Propan Raya.

 

Bagikan Berita :